Cara meloloh baby atau anak burung paruh bengkok

 

no telpon kosambipet

 

cara meloloh anak burung paruh bengkok

Istilah meloloh adalah memberikan makan anak burung dengan cara menggunakan alat spet suntikan, dimana alat spet ini harus ditambah alat untuk menyambung panjangnya ujung alat spet dengan menggunakan beberapa cara yaitu :

- ada yang menyambung alat spet dengan menggunakan pentil sepeda dan ada juga alat penyambung alat spet yang sudah jadi yang diproduksi oleh pabrik tertentu dengan berbagai model yang sangat aman digunakan untuk memberikan makan anak burung paruh bengkok.

 

Segi keuntungan dan efek alat penyambung alat spet

memberikan makan anak burung paruh bengkok dengan pentil sangat membayakan dan dapat ketelan

Keuntungan meloloh menggunakan alat penyambung dengan pentil sepeda : Murah

Efek buruk meloloh menggunakan alat penyambung pentil sepeda:

Dengan cara menyambung alat spet menggunakan pentil sepedah ini sangat sering terjadi ketelan oleh anak burung paruh bengkok,dimana pentil sepedah ini dimasukan keujung alat spet dan diikat dengan menggunakan alat pengikat dari plastik, dengan adanya alat pengikat para penghobi merasa bahwa pentil sepeda ini sudah kuat dan tidak akan dapat lepas dari ujung alat spet yang cukup pendek,namun para penghobi tidak menyadari bahwa air dari pakan akan membasahi bagian dalam sambungan pentil tersebut, sehingga suatu saat akan lepas dikarnakan terjadi licin dan lepas dari ujung alat spe tersebut.

Terjadinya lepas nya apentil sepeda dari ujung alat spet dikarnakan saat memberikan makan anak burung paruh bengkok menyedot makanan yang cukup kuat dan saat memberikan makan dengan cara meloloh pentil sepedah dimasukan kedalam tenggorokan anak burung bahkan ada yang memasukan dengan cara sampai ketembolok anak burung paruh bengkok.

Bila hanya dimasukan sampai ditenggorokan dan saat anak burung menyedot makanannya maka pentil sepeda juga ikut disedot oleh anak burung karena ujung pentil sepeda itu tempat keluarnya makanan yang diberikan, bila terjadi pelicinan pada sa,mbung pentil dan ujung alat spet, Makan sering kali pentil ikut ketelan dan masuk kedalam tembolok anak burung paruh bnegkok, dengan demikian maka menjadikan pekerjaan yang lumayan sulit untuk mengeluarkan pentil tersebut dari tembolok anak burung.

Pentil sepeda berukuran diameter 4 mm, bila digunakan pada anak burung yang baru menetas dan dengan cara dimasukan sampai ketembolok maka anak burung akan mati dikarenakan pentil menekan saluran pernafasan anak burung.

 

Segi keuntungan menggunakan alat sambungan spet produksi pabrik

Alat spet untuk meloloh anak burung paruh bnegkok

Alat spet untuk meloloh anak burung paruh bengkok 

 

Pipa penyambung alat spet buatan pabrik sudah diperhitungkan diameter pipanya serta ukuran panjangnya, dimana alat sambungan alat spet ini dibuat kepala untuk memasang dan membukanya ,juga kepala sambungan ini sangat rapat dan sangat kuat melekat pada ujung alat spet. sehingga jauh kemungkinanalat penyambung ini akan lepas dari alat spetnya.

Ukuran pipa penyambung ada yang 1 mm, 2 mm, 3 mm

ukuran pipa penyambung ini dapat digunakan dan disesuaikan dengan besar dan kecil nya anak burung paruh bengkok yang akan diberikan makan (tergantung kebutuhan nya)

Pembuatan ukuran pipa penyambung ini berfungsi untuk menyesuaikan jumlah keluarnya makanan saat pemberian makan anak burung, karena bila jumlah makanan yang keluar terlalu banyak maka akan terjadi kelebihan jumlah makanan yang masuk kedalam tenggorokannya sehingga anak burung akan mengalami tersedak, bila anak burung tersedak dan makanan masuk kedalam saluran pernafasan tidak meutup kemungkinan makanan tersebut masuk kedalam paru-paru anak burung, dengan masuknya makanan ke dalam paru-paru maka sangat sulit untuk mengeluarkan kembali bahkan menimbulkan kematian bila makanan menyumbat di salurtan pernafasannya.dan biasanya anak burung akan mati seketika itu juga saat menyumbat sakuran pernasannya.

bila makanan berupa agak encer biasanya akan masuk kedalam patu-paru anak burung peruh bengkok.

pada anak burung yang mengalami demikian maka dalam waktu yang cukup panjang anak burung ini akan menderita di saluran pernafasan nya, anak burung ini kerap kali mengeluarkan cairan dari lubang hidung nya, dikarnakan cairan ini keluar dari paru-paru dan sampai ke hidung dan tenggorokan, namun makanan yang berada didalam paru-paru tetap tidak dapat keluar kembali dari paru paru anak burung, maka seumur hidup burung ini akan menderita.

Kemungkin besar akan terjadi infeksi paru-paru yang dikarenakan oleh makanan yang masuk tersebut.

Banyak para pakar/penghobi burung paruh bengkok mengatakan burung ini pilek, padahal tidak ada sejarah nya burung pilek berkepanjangan.

Cara mengurangi keluarnya air lendir dari paru-paru burung yang tersedak

Hanya ada satu cara yaitu dengan menyinari menyinari burung dengan menggunakan lampu INFRA RED dari jarak agak kejauhan dan sambil diberikan obat minum anti radang untuk paru-paru nya, namun ini juga tidak boleh berkelanjutan dalam waktu yang lama, hanya dapat diberikab selama 6 hari dan harus distop pemberian aobat anti radang nya, juga obat teofilin untuk membuka saluran pernafasan nya.

Penggunaan alat NABULASER salah satu untuk membantu mengurangi cairan lendir yang ada di dalam paru-paru.

Ciri-ciri burung yang menderita bekas tersedak

Dengan cara mendengarkan suara saat burung bernafas, maka akan terdengar suara aneh di paru-paru burung yaitu dengan suara grok-grok-grok di paru-paru nya saat burung bernafas.

 

Cara buruk memberikan makan anak burung :

Banyak para pakar /penghobi memberikan anak burung paruh bengkok dengan cara memasukan pentil sepeda sampai kedalam tembolok, cara ini sangat tidak baik untuk anak burung nya sendiri dan pekerjaan ini hanya dilakukan oleh orang orang yang malas dengan waktu lama memberikan makan anak burung ( hanya ingin lebih cepat selesai saja), Namun tidak terpikir bahwa diantara kerongkongan anak burung ada KLEP yang bekerja membuka dan menutup untuk masuknya makanan agar tidak keluar kembali makanan yang sudah masuk kedalam tembolok.dengan setiap pemberian makan selang pentil selalu melewati Klep tersebut tidak menutup kemungkinan klep tersebut dapat mengalami kerusakan.dengan demikian anak burung akan menderita kecacatan seumur hidupnya.

 

Cara yang baik memberikan makan anak burung paruh bengkok

cara meloloh anak burung paruh bengkok

Sendok untuk memberikan makan anak burung paruh bengkok

Untuk pemberian makan anak burung paruh bengkok yang baru menetas (istilah sebutan nya 0 (nol) hari yaitu dengan menggunakan alat pemberian makan berupa sendok kecil yang terbuat dari aluminium atau bahan lain.

alat sendok ini dapat dibuat sendiri atau membeli yang sudah jadi buatan pabrik.

Cara pemberian makan anak burung paruh bengkok usia 0 (nol) hari menggunakan alat sendok

Untuk pemberian makan anak burung yang baru menetas, pegang perlahan kepala anak burung dengan dialaskan kertas tisyu agar tidak licin saat memegang kepala anak burung dan juga meresapkan air makanan yang berlebihan ke kertas tisyu sehungga tidak mengotori kepala anak burung tersebut.

Buka paruh anak burung sedikit untuk memasukan ujung sendok kemulut anak burung, dan biarkan anak burung memakan makanan nya sendiri yang diberikan dan jangan dipaksa sampai banjir kemulutnya dan membuat makanan masuk kelubang hidung nya.harus perlahan dan sabar hati.

Perhatikan makanan yang sudah masuk ketembolok apakah sudah cukup umtuk anak burung tersebut, bila sudah mencukupi berarti pemberian makan harus distop.

 

Cara pemberian makan anak burung paruh bengkok usia 14 hari keatas

untuk pemberian makan anak burung yang sudah berusia 14 hari bisa tetap menggunakan alat sendok atau mengganti dengan menggunakan alat spet suntikan, namun bila menggunakan alat spet harus disesuaikan besar kecil nya alat spet juga ukuran pipa untuk keluarnya makanan.

juga dengan cara yang sama cukup membuka sedkit ujung paru anak burung agar ujung alat spet dapat masuk kemulut nya,

untuk anak burng usia 14 hari OMPARROT menyarankan menggunakan alat spet berukuran 1 ml, kenapa kok kecil banget ???

Alat spet ukuran 1 ml untuk memberikan makan anak burung paruh bengkok

dengan menggunakan alat berukuran 1 ml ini jauh kemungkinan anak burung akan tersedak dari makanannya,karena bila saat kita memencet alat spet tersebut, maka jumlah makanan yang keluar dari ujung alat spet tidak akan berlebihan, karena didalam alat spet hanya berisi jumlah makan 1 ml saja, jadi bila kita memencet secara perlahan mengikuti sedotan anak burung saat makan maka jumlah makanan yang keluar berkisar 0,1 ml atau 0,2 ml saja,

Namun bila kita menggunakan misalnya alat spet yang berukuran 10 ml, maka saat kita memencet alat spet dengan perlahan maka makanan yang keular bisa 0,5 ml bahkan lebih, dengan keluarnya makanan yang berlebihan tidak mmenutup kemungkinan anak burung akan mengalami tersedak, karena jumlah makanan yang masuk ditenggorokannya akan menyumbat saluran pernafasannya, sedangkan anak burung tidak dapat memuntahkan makanan yang diberikan sehingga anak burung tersedak.

Dengan meletakan ujung alat spet diatas lidah anak burung akan dengan sendirinya menelan makanan nya, kita hanya megikuti saja memencet alat spet secara perlahan mengikuti saat anak burung menghisap makanan nya.

Perhatikan baik baik stop memencet alat spet saat anak burung stop menghisap makanannya.

Priksa tembolok ayng telah terisi makanan ,apakah sudah cukup dan stop pemberian makan bila sudah mencukupi.

 

Berapa jumlah makanan yang harus diberikan keanak burung paruh bengkok

Pemberian makan anak burung harus diperhitungkkan jumlah yang masuk ditembolok dan waktu habis nya makanan di dalam tembolok, yaitu makanan yang ada didalam tembolok diperhitungkan harus habis maksimal 5 jam dari waktu saat pemberian makan nya. Kenapa ???

Karena bila makanan terlalu berlebihan atau lebih dari 5 jam di dalam tembolok akan dikhawatirkan nmakanan didalam tembolok akan mengalami BASI dan anak burung akan mengalami gangguan pencernaan.

 

Demikian artikel cara memberikan makan anak burung paruh bengkok semoga dapat bermanfaat bagi para penghobi

 

Gading serpong
13 juli 2020
16:59AM
dibuat oleh :Omparrot
Antonius wijaya.
Dilarang keras memindahkan artikel ini pada web lain tanpa izin dan menghilangkan nama penulisnya, apa bila terjadi pemindahan artikel ini harap tetap mempromosikan nama penulisnya terima kasih

 

 

 

Add comment

TERIMA KASIH ATAS KOMENTAR ANDA

Submit